
Pati, Lintaspantura.id – Anggota Komisi VI DPR RI Dr Evita Nursanty, MSc mengapresiasi kinerja PT Waskita Toll Road, anak usaha PT Waskita Karya (Persero) Tbk yang bergerak di bidang investasi jalan tol. PT Waskita berhasil mendorong pertumbuhan arus distribusi logistik maupun masyarakat yang berdampak positif pada pertumbuhan ekonomi.
Hal itu disampaikan politisi PDI Perjuangan ini dalam Sosialisasi Sektor Konstruksi, Membangun Negeri, Membangun Masyarakat yang diadakan di The Safin Hotel Pati, Jalan Pangeran Diponegoro No 229 Pati, Jawa Tengah, Jumat (10/3/2023).
“Dengan membangun ruas-ruas tol baru dan mengambil alih proyek ruas tol yang belum berjalan, Waskita Toll Road berhasil pertumbuhan arus distribusi logistik dan masyarakat, yang berdampak positif pada pertumbuhan ekonomi wilayah,” ucap Evita Nursanty.